Biasanya, wanita mengalami siklus haid antara 10 sampai 13 kali dalam setahun. Lalu apa yang menyebabkan terlambat datang bulan? Apa penyebab menstruasi tidak lancar dan tidak teratur? Ada beberapa hal yang menjadi penyebabnya, seperti kurang tidur, terlalu capek, menopause, kesuburan yang tertunda, depresi, stres, pengaruh obat atau kecemasan berlebih. Selain itu, penyakit seperti kista dan kanker serviks juga dapat menyebabkan haid tidak lancar.
Nah, jika kemarin saya berbagi tips bagaimana cara mengobati nyeri haid dengan bahan-bahan alami, kali ini giliran ramuan tradisional untuk obat terlambat bulan dan menstruasi yang tidak teratur.
Jamu Terlambat Datang Bulan
Alam memang selalu menyediakan yang terbaik bagi manusia. Urusan terlambat haid, ada beberapa bahan alami yang bisa kita gunakan sebagai jamu. Berikut ini bahan dan cara pembuatannya.
Bahan-bahan:
- 15 gram rimpang kunyit
- 15 gram daun srigading
- 10 gram biji pala
- 10 gram kapulaga
- 5 gram ketumbar
- 5 gram jinten hitam
- 5 gram cengkeh
- 3 gelas air
Cara pembuatan:
Rimpang kunyit dan daun srigading dicuci bersih. Semua bahan dipotong-potong seperlunya saja, kemudian direbus dalam 3 gelas air hingga hanya tersisa 1 gelas. Setelah dingin airnya disaring kemudian diminum sekaligus. Lakukan pengobatan ini secara rutih satu kali sehari selama satu minggu.
Obat Tradisional untuk Terlambat Haid
Selain dengan jamu diatas, menstruasi yang tidak teratur bisa diatasi dengan ramuan tradisional di bawah ini:Daun Iler
Bahan: 6 lembar daun iler dan 2 gelas air
Cara pengobatan: Daun iler dicuci hingga bersih, kemudian direbus dalam dua gelas air hingga tersisa satu gelas. Setelah dingin airnya disaring dan diminum sekaligus.
Daun Alpukat
Selain buahnya enk dimakan atau dibuat jus, ternyata daun alpukat juga berkhasiat untuk mengatasi haid tidak teratur. Caranya, ambil 6 lembar daun alpukat, kemudian direbus dalam segelas air hingga mendidih. Setelah dingin, airnya diminum sekaligus.
Atau bisa juga menggunakan daun alpukat kering. Pertama-tama daun alpukat kering diiris-iris dan diseduh dengan segelas air panas. Tambahkan satu sendok makan gula aren, aduk rata dan minum airnya sekaligus selagi masih hangat.
Jus Pare
Walaupun rasanya pahit, namun buah hijau yang satu ini kaya manfaat. Salah satunya mengatasi menstruasi yang tidak teratur. Minum jus pare secara teratur bisa membuat haid lancar. Selain dibuat jus, mengkonsumsi sayur pare juga sama khasiatnya untuk melancarkan haid.
Buah Pepaya
Selain manis dan menyegarkan, buah pepaya juga dapat membantu melancarkan haid yang tidak teratur. Cukup makan 250 gram pepaya di pagi hari atau sebelum tidur. Dan dilakukan hingga si haid datang.
Daun Pepaya
Daun pepaya yang rasanya pahit ternyata bermanfaat untuk memperlancar haid wanita. Bagi wanita yang sering mengalami telat datang bulan bisa membuat ramuan daun pepaya ini.
Caranya:Ambil beberapa helai daun pepaya yang muda dan segar, kemudian cuci sampai bersih. Rebus dengan air dengan perbandingan dua helai daun pepaya untuk setiap satu gelas air. Setelah mendidih tambahkan dengan asam dan garam, kemudian ambil airnya dan minum ramuan tersebut hangat - hangat.
Jus Buah Ara
Selain ampuh digunakan sebagai obat keputihan, jus buah ara juga dipercaya dapat mengatasi siklus menstruasi tak teratur. Buah ara sering disebut juga sebagai buah Tin, walaupun menurut IFG, keduanya merupakan buah yang berbeda namun masih berkerabat.
Nah, jika Anda punya masalah dengan haid yang tidak teratur atau serig terlambat datang bulan, bisa mencoba ramuan tradisional di atas untuk mengatasinya.
0 Comments