10 Cara Menahan Ngantuk Selain Minum Kopi (Lebih Sehat Efektif) - tips sehat

Siapa nih yang sering mengantuk? namun tidak ingin atau tidak suka minum kopi? 

cara-menahan-ngantuk-doktersehat

Sebenarnya rasa kantuk adalah hal yang wajar sebagai reaksi ilmiah tubuh dan ‘sinyal’ bahwa tubuh Anda perlu untuk diistirahatkan sementara waktu setelah melakukan pelbagai aktivitas. 

Namun, apa jadinya jika ngantuk justru muncul di sela-sela Anda sedang berkegiatan? Tentu saja ini bukanlah hal yang menyenangkan karena berakibat pada terganggunya produktivitas. Lantas, bagaimana cara menahan ngantuk?

Minum Kopi: Cara Menahan Ngantuk paling Populer

But first, coffee”.

Kira-kira begitulah bunyi frasa awam yang kerap dijadikan pedoman bagi banyak kalangan (mungkin termasuk Anda salah satunya) ketika hendak memulai rutinitas sehari-hari. Ya, sudah sejak lama kopi dianggap sebagai cara menahan ngantuk yang acap kali muncul di sela-sela aktivitas.

Efektivitas kopi sebagai ‘obat penahan kantuk’ ini memang tak perlu diragukan lagi. Hal tersebut tak lepas dari kandungan kafein di dalam jenis minuman yang satu ini, yang mana menurut dosen Ilmu Kedokteran dari Harvard Medical School, Anthony L. Komaroff, M.D, mampu memicu tubuh untuk lebih aktif dan energik, pun menahan rasa kantuk yang menyerang.

Cara Menahan Ngantuk Selain Minum Kopi

Kendati mengonsumsi kopi adalah cara menahan kantuk yang efektif, faktanya minuman ini tidak lepas dari efek samping yang dapat mengganggu kesehatan tubuh. Efek samping kopi yang hampir pasti dialami seperti emosi dan detak jantung yang mengalami peningkatan, munculnya perasaan cemas atau gelisah, dan gangguan tidur (insomnia).

Oleh sebab itu, kiranya jangan hanya bergantung pada kopi sebagai cara menahan kantuk. Lagipula, ada kok sejumlah cara menahan ngantuk lainnya selain kopi. Apa saja? Simak informasinya berikut ini.

1. Minum Air Putih

Siapa sangka, air putih adalah minuman penahan kantuk selain kopi yang juga tak kalah efektif dalam mengusir rasa ngantuk. Pasalnya, salah satu penyebab ngantuk adalah kurangnya cairan di dalam tubuh (dehidrasi).

Ketika tubuh mengalami dehidrasi, jantung akan bekerja lebih keras dalam memompa darah, pun pasokan oksigen menuju otak menjadi terhambat. Hal ini lantas mengakibatkan tubuh lebih mengalami kelelahan yang ditandai dengan rasa ngantuk. Maka dari itu, minum air putih dalam jumlah adalah cara menahan ngantuk yang ampuh mengusir kantuk yang tak tertahankan.

2. Sarapan

Anda sudah siap-siap beraktivitas di pagi hari, namun rasa ngantuk belum juga hilang? Ritual sarapan pagi yang terlewatkan mungkin saja menjadi penyebabnya. Faktanya, sarapan memiliki peran penting dalam membuat tubuh senantiasa bugar dan bebas dari rasa ngantuk sepanjang hari.

Hal ini karena sejatinya, sarapan berfungsi untuk memasok energi bagi tubuh untuk dapat melakukan berbagai aktivitas selama seharian. Tubuh yang baru saja ‘dinyalakan’ setelah tidur semalaman membutuhkan bahan bakar baru sebelum kembali menjalankan tugas-tugasnya.

Jadi, sebelum berangkat ke kantor, sekolah, atau hendak melakukan rutinitas lainnya, jangan lupa sarapan dulu, ya.

3. Cuci Muka

Pada kasus di mana ngantuk muncul di siang atau sore hari ketika Anda sedang sibuk-sibuknya, cara menahan kantuk lainnya yang bisa dilakukan adalah dengan mencuci muka. Berdasarkan studi yang dirilis oleh Journal of Personality and Social Psychology, air memiliki manfaat untuk meningkatkan mood, pun menghilangkan rasa ngantuk.

4. Olahraga

Tak perlu olahraga berat, cukup dengan olahraga ringan seperti push-up, jogging, atau sekedar meregangkan otot saja sejatinya dapat membantu Anda untuk mengusir rasa kantuk yang tak tertahankan.

Manakala ngantuk menyerang, luangkan sekitar 15 – 20 menit di sela-sela kesibukan Anda untuk melakukan olahraga ringan tersebut. Jangan lupa untuk mengimbanginya dengan cara menahan ngantuk lainnya, seperti minum air putih atau cuci muka agar hasilnya maksimal.

5. Sediakan Camilan

Rasa kantuk diakibatkan oleh tubuh yang kehabisan energi. Oleh sebab itu, pastikan tubuh Anda agar jangan sampai kekurangan energi secara berlebihan.

Sumber energi bisa didapatkan dari makanan maupun minuman. Akan tetapi, tentu Anda tidak bisa makan makanan berat tiap beberapa jam sekali, bukan? Terlebih jika kini sedang menjalani program diet. Solusinya, konsumsilah makanan ringan atau camilan guna menjaga agar tubuh tidak kehilangan banyak energi sehingga terhindar dari rasa ngantuk.

Pilihlah jenis camilan yang juga menyehatkan, seperti sereal gandum, yoghurt, buah-buahan segar, atau jus buah. Selain efektif sebagai ‘obat penahan kantuk’, makanan dan minuman tersebut juga menyehatkan dan tidak membuat gemuk, kok.

6. Rehat Sejenak dari Kesibukan

Menatap layar komputer berlama-lama juga kerap menjadi pemicu timbulnya rasa ngantuk di siang dan sore hari. Jika sudah begini, maka alih-alih minum kopi, cobalah untuk sejenak beranjak dari kursi Anda dan pergilah ke luar kantor barang sejenak untuk sekedar menghirup udara segar.

Atau, Anda bisa browsing situs-situs favorit, seperti media online. Cara ini efektif untuk mengusir rasa jenuh dihasilkan oleh aktivitas pekerjaan, di mana hal ini menyebabkan munculnya rasa ngantuk. Jika ngantuk dirasa sudah hilang, barulah lakukan pekerjaan Anda kembali.

7. Tidur Siang

Jika memang ngantuk sudah tidak bisa ditahan lagi, tak ada salahnya bagi Anda menuruti keinginan tubuh untuk beristirahat. Sama seperti pada poin sebelumnya, luangkan sedikit waktu untuk Anda memejamkan mata selang beberapa saat guna mengembalikan energi.

Namun ingat, jangan terlalu lama karena tidur siang yang berlebihan justru menambah rasa lelah yang diiringi oleh kepala pusing dan badan pegal-pegal.

8. Mendengarkan Musik

Sepertinya semua setuju kalau musik adalah salah satu cara menahan ngantuk yang paling menyenangkan dan efektif. Mendengarkan musik, apalagi musik kesayangan, mampu mengembalikan semangat pada diri sendiri, pun memperbaiki suasana hati (mood) yang sempat hilang akibat rasa ngantuk yang begitu besar. Pilihlah jenis musik yang memiliki irama cepat dan penuh semangat.

9. Berinteraksi dengan Orang Sekitar

Berinteraksi dengan orang-orang di sekitar Anda, entah itu rekan kerja atau teman sekolah, adalah cara menghilangkan kantuk yang patut untuk dilakukan. Terlebih lagi jika Anda dan lawan bicara nantinya menemukan topik pembicaraan yang menarik, dijamin rasa ngantuk akan hilang seketika. Selain itu, aktivitas ini tentunya bermanfaat untuk menambah keakraban Anda dengan orang sekitar.

10. Menghirup Aromaterapi

Cara menahan ngantuk paling efektif terakhir yang bisa Anda coba adalah dengan menghirup aromaterapi, baik dalam bentuk lilin maupun medium lainnya. Aromaterapi terbukti dapat memberikan efek menenangkan sehingga memengaruhi suasana hati (mood) menjadi lebih baik. Mood yang baik tentu saja mencegah Anda dari mengalami yang namanya ngantuk saat beraktivitas.

Anda bisa memilih aromaterapi dengan aroma yang kuat, seperti aroma buah-buahan, peppermint, atau bunga lavender.

Nah, itu dia beberapa tips atau cara menahan ngantuk selain minum kopi yang perlu Anda ketahui dan coba terapkan ketika sedang ngantuk. Bagaimana, tidak melulu kopi untuk membuat mata tetap terjaga di siang hari, bukan? Selamat mencoba!



Semoga anda tidak mengantuk lagi ya ...
Masih mengantuk juga? 

Post a Comment

0 Comments