Produk perawatan kulit memang banyak membantu, tapi tidak ada gunanya tanpa diet sehat. Berikut saya paparkan jenis-jenis makanan terbaik untuk kulit sehat dan cantik, serta jenis-jenis makanan yang bisa merusak kecantikan kulit.
10 Makanan yang Perlu Dimakan untuk Kecantikan Kulit, Mata, dan Rambut
Daftar makanan yang segar dan lezat ini dipenuhi nutrisi yang dibutuhkan untuk membuat kulit cerah, rambut sehat, dan mata bersih.
1. Bit
Bit membantu sistem limfatik untuk mengeluarkan racun dan kotoran dari tubuh, dan membuat mata bersih. Bit juga dikenal sebagai makanan penambah darah, terutama baik untuk wanita yang mudah terkena anemia.
2. Daun ketumbar
Daun ketumbar memiliki kemampuan untuk mengeluarkan logam berat yang memperbesar sel-sel lemak dari tubuh. Sel-sel lemak yang besar bisa memperbesar ukuran selulit. Dengan kata lain, daun ketumbar adalah makanan yang bisa memperkecil ukuran selulit.
3. Edamame
Edamame adalah kacang kedelai muda yang belum diproses, mengandung banyak flavonoid yang membantu menjaga kadar kolagen dalam kulit. Kadar kolagen yang cukup bisa membuat kulit awet muda bebas kerutan.
4. Ikan salmon
Ikan salmon liar lebih baik dibanding iklan salmon yang diternakan. Ikan salmon liar memiliki banyak asam lemak omega-3 untuk menjaga kulit tetap elastis dan membuat rambut bersinar. Ikan salmon juga mengandung selenium yang merupakan mineral penting untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV. Sementara vitamin D dalam salmon bisa menjaga kesehatan tulang dan gigi.
5. Kol ungu
Kol ungu mengandung banyak anti inflamasi, vitamin A, vitamin C, dan vitamin E yang bisa membantu menurunkan kadar cortisol dalam tubuh. Kadar cortisol tinggi adalah salah satu penyebab kulit keriput.
6. Selada air
Warna kulit tidak merata dan rambut rontok biasanya disebabkan oleh sirkulasi darah yang tidak lancar. Selada air yang mengandung banyak iodine, kalsium, dan zat besi bisa membantu memperlancar sirkulasi darah, membuat kulit lebih sehat, dan mengurangi kerontokan rambut.
7. Tomat
Tomat adalah sumber lycopene terbesar yang bermanfaat mencegah penuaan dini, dan membuat kulit sehat. Tomat juga kaya akan vitamin C yang baik untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membantu mempercepat penyembuhan luka, dan mencegah iritasi kulit.
8. Walnut
Walnut mengandung mineral dan lemak sehat yang bermanfaat untuk menjaga kesehatan kulit kepala dan rambut, serta membuat kulit tetap elastis. Walnut juga bisa mencegah tanda-tanda penuaan dini seperti bintik hitam dan kulit kendur.
9. Yogurt
Yogurt mengandung protein dan lebih banyak kalsium dibanding susu. Protein dan kalsium dalam yogurt bermanfaat menguatkan gigi, menguatkan kuku, dan memperbaiki postur tubuh. Yogurt original tanpa perasa dan pewarna buatan lebih baik.
10. Oatmeal
Ada beberapa faktor yang menjadikan oatmeal pilihan bagus untuk memperlambat proses penuaan. Oatmeal mampu menurunkan kadar kolesterol, memberi energi agar tubuh bisa beraktivitas dengan baik, dan efektif untuk membentuk otot agar tubuh lebih kuat.
Plus: Air putih
Lebih dari 60 persen bagian tubuh dipenuhi air, dan kekurangan cairan bisa membuat organ tubuh tidak berjalan baik. Lagi pula, makanan apa pun yang dimakan tidak akan bisa dicerna dengan baik kalau tubuh kekurangan cairan.
Dalam hal kecantikan, kekurangan cairan bisa membuat kulit kering dan kendur, hidung merah, mata merah, kulit kepala berketombe, rambut rontok, mudah berjerawat, dan tampak lebih tua.
Walau air bukan makanan, tapi tubuh perlu mengkonsumsi banyak air setiap hari. Tubuh bisa bertahan berhari-hari tanpa makan, tapi tidak bisa bertahan jika tidak minum sehari saja.
7 Jenis Makanan Terburuk untuk Kulit
Contoh makanan terburuk untuk kulit adalah camilan seperti kue manis, dan kopi susu. Kopi dan kue adalah camilan favorit di seluruh dunia, walaupun semakin banyak orang menyadari efek buruk dari kopi dan kue untuk kesehatan dan kecantikan kulit.
Anda perlu mengurangi asupan makanan ini kalau mau punya kulit sehat dan cantik:
1. Gula
Kadar gula darah tinggi dalam darah bisa mempengaruhi jaringan tubuh dan kolagen, sehingga memperlemah kondisi kulit, membuat kulit mudah berjerawat dan mudah berkerut. Efek buruk dari gula untuk kesehatan adalah gula pemicu diabetes, batu ginjal, obesitas, membuat gigi keropos, sakit jantung, ingatan lemah, tulang lemah, peradangan, dan depresi.
2. Garam
Garam menyebabkan retensi air (menyerap dan mengurangi kadar air) pada kulit wajah, membuat kulit wajah kering, rentan jerawat dan mudah berkerut. Garam banyak tersembunyi dalam masakan olahan, bahkan camilan manis sekalipun. Jadi kurangi ngemil manis dan gurih untuk mengurangi asupan garam.
3. Susu
Terlalu banyak minum susu bisa menyebabkan jerawat. Susu juga mengandung asam yang bisa menyebabkan sakit perut untuk mereka yang memiliki pencernaan sensitif atau alergi.
4. Kafein
Kafein memiliki efek diuretik (memproduksi urine dan menyebabkan sering kencing), juga bisa membuat tubuh dehidrasi. Akibatnya, kulit akan terlihat kering dan lelah. Kafein tidak hanya terdapat dalam kopi, tapi juga dalam teh dan coklat. Banyak orang minum kopi untuk menyegarkan pikiran terutama di pagi hari, padahal sebaliknya, kafein dalam kopi bisa membuat kulit tampak lelah.
5. Tepung terigu
Termasuk semua makanan yang terbuat dari tepung terigu: roti, pasta, mie, kue, dan makanan lain yang terbuat dari tepung terigu. Makanan apapun yang terbuat dari tepung terigu sebaiknya dihindari untuk mendapatkan kulit sehat dan cantik.
6. Camilan manis
Camilan yang terbuat dari tepung terigu, ditambah dengan gula, garam, bahkan perasa artifisial. Membuat kulit mudah berjerawat, mudah berkerut, bahkan bisa menyebabkan dermatitis.
7. Gorengan
Lemak trans dalam gorengan jadi penyebab utama jerawat. Ditambah dengan terigu, garam, dan gula bisa semakin memperparah kondisi kulit, membuat kulit terlihat kusam, berjerawat, dan tampak tua.
Jadi, kalau mau kulit bersih dari jerawat, hindari deh makanan-makanan itu. Kan masih banyak makanan lain yangl ebih sehat dan lebih enak?
0 Comments